Perbandingan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika dengan Menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah dan Model Elicting Activities (MEA) pada Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 3 Patalassang Kab. Gowa

Risma, Risma (2016) Perbandingan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika dengan Menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah dan Model Elicting Activities (MEA) pada Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 3 Patalassang Kab. Gowa. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
RISMA.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstrak

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, (1) Bagaimana kemampuan pemecahan masalah matematika dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Patallassang Kab.Gowa? (2) Bagaimana kemampuan pemecahan masalah matematika dengan menggunakan Model Eliciting Activities (MEA) pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Patallassang Kab.Gowa? (3) Apakah terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematika dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah dan Model Eliciting Activities (MEA) pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Patallassang Kab.Gowa? Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematika dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Patallassang Kab.Gowa. (2) Untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematika dengan menggunakan Model Eliciting Activities (MEA) pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Patallassang Kab.Gowa. (3) Untuk mengetahui perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematika dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah dan Model Eliciting Activities (MEA) pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Patallassang Kab.Gowa. Penelitian ini merupakan jenis penelitian quasi experiment. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Patallassang Kab.Gowa yang berjumlah 9 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Random Sampling. Sampelnya adalah kelas VIII.1 dan kelas VIII.2. Instrumen yang digunakan untuk mengetahui hasil belajar peserta didik berupa tes essai sebanyak 5 item. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan inferensial. Berdasarkan hasil analisis deskripktif diperoleh rata-rata hasil belajar kelompok yang diajar dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah sebesar 77,9 sedangkan rata-rata hasil belajar matematika kelompok yang diajar melalui Model Eliciting Activities sebesar 84,1 Hasil analisis inferensial data dengan uji t diperoleh t hitung 4,7 > t 2,01 dan signifikansi (0,018 < 0,05). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan melalui Model Pembelajaran Berbasis Masalah dan Model Eliciting Activities terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika peserta didik pada kelas VIII di SMP Negeri 3 Pattallassang Kab. Gowa.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
500 Ilmu-Ilmu Alam dan Matematika > 510 Matematika
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Nadzar Samsudin
Date Deposited: 14 Jul 2017 02:31
Last Modified: 14 Jul 2017 02:34
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2161

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year