Pengaruh Persepsi Penggunaan Media Video dan Power Point terhadap Kemandirian Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran PAI Kelas XI SMA Negeri 6 Sinjai

Munawaroh, Munawaroh (2021) Pengaruh Persepsi Penggunaan Media Video dan Power Point terhadap Kemandirian Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran PAI Kelas XI SMA Negeri 6 Sinjai. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
MUNAWAROH _80200219014.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian dari pengujian hipotesis statistik diperoleh hasil analisis f hitung sebesar 0.025, dan p-value = 0.000 < 0.05 atau hal ini berarti H0 ditolak dan Ha diterima . Artinya terdapat pengaruh persepsi peserta didik pada penggunaan media video dan power point dengan kemandirian belajar peserta didik pada mata pelajaran PAI kelas XI SMA Negeri 6 Sinjai, Hal ini bermakna bahwa terdapat pengaruh secara bersama-sama (simultan) persepsi peserta didik pada penggunaan media video dan power point dengan kemandirian belajar. Implikasi penelitian ini adalah 1) Pembelajaran Pendidikan Agama Islam sangatlah kompleks dalam proses meningkatkan kemandirian belajar peserta didik, tetapi untuk mengantisipasi hal tersebut diperlukan proses pembelajaran yang lebih tepat. Olehnya itu untuk meningkatkan kemandirian belajar Pendidikan Agama Islam pada peserta didik, para guru sebaiknya memanfaatkan media, model dan metode pembelajaran yang sangat berkaitan dengan materi yang akan diajarkan. Dengan adanya media pembelajaran dikelas yang dilakukan oleh guru maka rasa ingin tahu peserta didik menjadi lebih tinggi sehingga peserta didik tersebut bersemangat dalam mengikuti pelajaran. 2) Bagi peserta didik di SMA Negeri 6 Sinjai agar peserta didik dapat meningkatkan kemandirian belajar dengan cara mempelajari penggunaan media video dan power point secara bersama sama, kemudian untuk guru agar tetap menekankan atau memberikan kontribusi nyata yang dapat menstimulasi peningkatan penggunaan media video dan power point yang mempunyai pengaruh signifikan terhadap kemandirian belajar. 3) Bagi para penentu kebijakan dalam bidang pendidikan agar hasil penelitian ini dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan di SMA Negeri 6 Sinjai. 4) Bagi peneliti selanjutnya, hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan perbandingan dan rujukan, untuk mencari model lain atau metode lain yang dapat lebih meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi Iman Kepada Rasul Allah Swt.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 04 Oct 2022 06:57
Last Modified: 04 Oct 2022 06:57
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/21702

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year