Problematika Fikih Wanita dalam Fatwa Online (Studi pada Situskonsultasisyariah.com)

Mayyadah, Mayyadah (2021) Problematika Fikih Wanita dalam Fatwa Online (Studi pada Situskonsultasisyariah.com). Doktoral (S3) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
Mayyadah_80100318020.pdf
Restricted to Penulis dengan Akun Terdaftar Saja

Download (1MB)

Abstrak

Hasil penelitian ini menemukan bahwa: 1) Karakteristik fatwa fikih wanita dalam situs konsultasisyariah.com dipengaruhi oleh karakteristik pemikiran kelompok Salafi, yaitu Arab Saudi oriented, senantiasa memuat penegasan simbol dan identitas kesalihan wanita, adanya prinsip puritanisme, dan kentalnya tekstualitas terhadap dalil; 2) Dalam berfatwa, situs konsultasisyariah.com menitikberatkan pada pendekatan nas daripada pendekatan qaulī atau manhajī. Peneliti juga menemukan bahwa metode penetapan hukum situs konsultasisyariah.com tidak memiliki standar tertulis; 3) Penerapan metode fatwa dalam situs konsultasisyariah.com dapat dilihat pada hukum aurat muslimah di hadapan non muslimah, hukum pakaian salat atau mukena bermotif, hukum nikah siri, hukum membelanjakan harta tanpa sepengetahuan suami, hukum cara salat ibu hamil dan hukum laser wajah. Secara umum hukum masalah-masalah fikih wanita pada situs ini berkiblat pada mazhab ḥanābilah dan pendapat-pendapat ulama Arab Saudi.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Doktoral (S3))
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Disertasi > Syariah/Hukum Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 18 Oct 2022 04:02
Last Modified: 18 Oct 2022 04:02
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/21844

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year