Nilai Tukar Rupiah, Harga Minyak Dunia dan Harga Emas Dunia terhadap Harga Saham Syariah pada Masa Covid-19 dengan Inflasi Sebagai Variabel Intervening (Kasus Jakarta Islamic Index)

Sahrani, Abdul Rachman (2022) Nilai Tukar Rupiah, Harga Minyak Dunia dan Harga Emas Dunia terhadap Harga Saham Syariah pada Masa Covid-19 dengan Inflasi Sebagai Variabel Intervening (Kasus Jakarta Islamic Index). Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ABDUL RACHMAN SAHRANI_80500220016.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Indonesia merupakan salah satu negara muslim terbesar di dunia yang juga merupakan pasar yang besar untuk mengembangkan industri keuangan syariah, terutama saham syariah. Investasi Syariah di pasar saham memiliki peranan untuk mengembangkan pangsa pasar industri keuangan syariah di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi harga saham syariah melalui inflasi. Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan adapun sumber data dari penelitian ini berasal dari data Sekunder yaitu: Data dari Bursa Efek Indonesia. Selanjutnya, metode pengumpulan data yang digunakan dengan melakukan dokumentasi. Analisis data pada penelitian ini melalui tiga tahapan yaitu uji asumsi klasik, uji hipotesis, dan analisis jalur. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai tukar rupiah berpengaruh dan signifikan terhadap inflasi dan harga saham syariah. Harga minyak dunia berpengaruh terhadap inflasi dan tidak berpengaruh terhadap harga saham syariah. Harga emas berpengaruh terhadap inflasi dan tidak berpengaruh terhadap harga saham syariah. Inflasi tidak berpengaruh terhadap harga saham syariah. Inflasi mampu memediasi nilai tukar rupiah, harga minyak dunia, dan harga emas terhadap harga saham syariah Implikasi penelitian ini adalah: 1) Bagi investor. Untuk dapat mempertimbangkan informasi mengenai saham seperti mengenai risiko sistematik eksternal yang dapat dilihat dari kondisi makroekonomi seperti suku bunga, nilai tukar rupiah, harga minyak mentah, inflasi dan lain-lain dan juga dalam kondisi global, seperti indeks saham syariah dunia 2) Bagi peneliti selanjutnya dan akademisi: Sebaiknya untuk peneliti yang akan datang lebih memaksimalkan dan dapat menambah data dan atau menggabungkan variasi dari variabel lain.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Informasi Tambahan: [email protected]
Kata Kunci: Nilai Tukar Rupiah; Harga Minyak Dunia; Harga Emas Dunia; Inflasi; Harga Saham Syariah
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 332 Ekonomi Keuangan > 332.4 Uang > 332.41 Nilai Uang
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 27 Oct 2022 01:29
Last Modified: 27 Oct 2022 01:29
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/22054

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year