Jannah, Miftahul (2023) Upaya Peningkatan Pelayanan Publik melalui Program Mall Pelayanan Publik di Kabupaten Sinjai. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Teks
Miftahul Jannah_30600119023.pdf Download (704kB) |
Abstrak
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya peningkatan pelayanan publik melalui program Mall Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Sinjai sudah dikategorikan efektif berdasarkan indikator pengukuran efektivitas menurut Kettner, Moroney, dan Martin. Indikator pengukuran efektivitas tersebut antara lain, upaya (effort), efisiensi biaya (cost efficiency), hasil (result), efektivitas biaya (cost effectiviness) dan dampak (impact). Selain itu dengan diselenggarakannya Mall Pelayanan Publik masyarakat juga merasakan beberapa manfaat antara lain, kemudahan akses, efisiensi waktu, fasilitas sarana prasarana yang lengkap, dan pelayanan menjadi lebih praktis dan tidak berbelit-belit. Implikasi penelitian ini adalah Penyelenggaraan Mall Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Sinjai diharapakan dapat terus berkembang agar bisa memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat dan terus meningkatkan pelayanan publik di Kabupaten Sinjai serta diharapkan agar semua intansi yang bergabung baik Perangkat Daerah, BUMN/BUMD, Intansi Vertikal dan Perbankan terus memberikan pelayanan berkualitas kepada masyarakat meskipun Mall Pelayanan Publik sudah berjalan lama, sehingga tercipta pelayanan publik yang baik, bersih, transparan, akuntabel dan melayani sesuai dengan maksud diselenggarakannya Mall Pelayanan Publik.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 360 Sosial Masalah & Layanan Sosial |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Ushuluddin, Filsafat dan Politik > Ilmu Politik |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 22 Jul 2024 03:36 |
Last Modified: | 22 Jul 2024 03:36 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27497 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year