Peran Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Sulawesi Selatan Dalam Perlindungan Terhadap Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI)

Ramli AS, Andi Nurul Safitri (2023) Peran Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Sulawesi Selatan Dalam Perlindungan Terhadap Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
10400119146_ANDI NURUL SAFITRI RAMLI AS.pdf

Download (701kB)

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Upaya Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam meningkatkan kesadaran hukum melalui pendaftaran HAKI dengan cara menyelenggarakan Penyuluhan Hukum kepada masyarakat dengan memberikan pemahaman tentang konsekuensi diberlakukannya Undang-Undang pendaftaran HAKI, melakukan Kerjasama antar Instansi Terkait sebagai upaya peningkatan kesaradaran hukum masyarakat yaitu perlunya kerjasama baik dan berkesinambungan para pemangku kepentingan seperti instansi Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia. Serta meningkatkan peran masyarakat yang berkaitan dengan pemberdayaan, sebagaimana dikutip dari Anwas dan Oos. M menyatakan bahwa konsep pemberdayaan yang tepat adalah dengan konsep partisipatif. (2) Adapun upaya Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam penyelesaiaan sengketa Hak Kekayaan Intelektual dapat ditempuh melalui Litigasi merupakan salah satu upaya penyelesaian sengketa melalui lembaga pengadilan. Penyelesaian sengketa juga dapat dilakukan di luar pengadilan, baik menggunakan arbitrase atau alternative penyelesaian sengketa. Alternatif penyelesaian Sengketa adalah penyelesaian sengketa prosedur yang disepakati para pihak yakni penyelesaian pengadilan dengan cara konsultasi, negosiasi, mediasi, konsiliasi, atau penilaian ahli. Arbitrase Menurut UU Nomor 30 Tahun 1999 tentang Arbitrase dan Alternatif Penyelesaian Sengketa, disebutkan bahwa Arbitrase adalah cara penyelesaian sengketa perdata diluar peradilan umum yang didasarkan pada perjanjian arbitrase secara tertulis oleh para pihak yang bersengketa (Pasal 1 ayat 1).

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 340 Hukum
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Syari'ah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Satriani Satriani
Date Deposited: 26 Sep 2024 06:34
Last Modified: 26 Sep 2024 06:34
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27857

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year