Dampak Kekerasan terhadap Anak dalam Novel DEAR J Karya L.Lullaby (Tinjauan Filsafat Axiologi)

Nurfitri, Nurfitri (2023) Dampak Kekerasan terhadap Anak dalam Novel DEAR J Karya L.Lullaby (Tinjauan Filsafat Axiologi). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
NURFITRI_30100119102.pdf

Download (623kB)

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Latar belakang terjadinya tindak kekerasan pada anak karena terdapat beberapa faktor, pertama faktor internal, dalam faktor internal dipengaruhi oleh kondisi dan tingkahlaku anak. Yang mengalami: gangguan perkembangan, ketergantungan anak pada lingkungannya, anak mengalami cacat tubuh, retardasi mental, gangguan tingkah laku, anak yang memiliki perilaku menyimpang dan tipe kepribadian dari anak itu sendiri. Kedua faktor eksternal, yang dipengaruhi lingkungan luar, kondisi lingkungan juga dapat menjadi penyebab terjadinya kekerasan terhadap anak, diantaranya seperti kondisi lingkungan yang buruk, terdapat sejarah penelantaran anak, dan tingkat kriminalitas yang tinggi dalam lingkungannya. (2) Dampak dari kekerasan dalam novel Dear J dapat berakibat langsung pada diri anak, bila anak mengalami kekerasan fisik secara terus menerus, dapat mengakibatkan kematian, patah tulang atau luka-luka. (3) Nilai-nilai yang terdapat di dalam novel Dear J terdapat beberapa macam nilai antara lain nilai sosial, nilai moral, dan nilai kemanusiaan. Implikasi dari hasil penelitian ini diharapakan tidak membeda bedakan setiap manusia, jadilah manusia yang bermartabat, karena dimata Allah swt kita semua sama, yang membedakan hanya baik, buruknya perilaku kita sebagai mahluk sosial.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X3 Aqaid, Aqidah, Akidah, Ilmu Kalam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ushuluddin, Filsafat dan Politik > Aqidah dan Filsafat Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 15 Oct 2024 06:20
Last Modified: 15 Oct 2024 06:20
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27924

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year