Proses Pendidikan Anak Pralahir Menurut Hadis Nabi saw.(Analisis Maudu’i)

Isnayanti, Isnayanti (2017) Proses Pendidikan Anak Pralahir Menurut Hadis Nabi saw.(Analisis Maudu’i). Magister (S2) thesis, Univeritas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
Isnayanti.pdf
Restricted to Penulis dengan Akun Terdaftar Saja

Download (6MB)

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pertama, terdapat 4 macam hadis yang menjadi sampel dalam penelitian ini, dari keempat hadis yang diteliti 1 hadis berstatus da’if yaitu hadis tentang memilih pasangan yang sekufu. Hadis tersebut dianggap da’if karena salah satu periwayatnya tidak memenuhi unsur-unsur kesahihan hadis. Sementara, 3 hadis yang lain berstatus sahih yaitu hadis tentang kriteria memilih pasangan, pendidikan anak pascanikah dan pendidikan anak dalam kandungan. Hadis-hadis tersebut dianggap sahih karena telah memenuhi unsur-unsur kesahihan hadis. Kedua, kandungan hadisnya dibagi ke dalam 3 bagian: 1) mendidik anak dimulai dari mencari pasangan yang baik, yang tentunya diawali dengan saling mengenal kemudian diperlukan juga kesanggupan lahir dan batin, 2) Melakukan hubungan suami-istri dengan cara yang baik disertai dengan doa, 3) Mengenalkan anak mengenai Islam sejak dalam kandungan dengan cara sang ibu memperbanyak melakukan ibadah dan makan makanan yang halal dan bergizi.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Kata Kunci: Pendidikan Anak
Subjek: 200 Agama > 2X2 Al-Hadits dan yang Berkaitan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Tafsir Hadis
Depositing User: Users 843 not found.
Date Deposited: 04 Jul 2017 03:15
Last Modified: 04 Jul 2017 03:15
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2821

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year