Peberapan Supervisi Pendidikan dalam Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru di SDN 26 Rompe Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai

Rahmi, Rahmi (2024) Peberapan Supervisi Pendidikan dalam Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru di SDN 26 Rompe Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
80300221034_RAHMI.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan supervisi pendidikan dalam hal ini supervisi akademik dalam meningkatkan kompetensi professional guru di SDN 26 Rompe Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai dilakukan melalui lima tahapan yaitu: perencanaan, observasi, umpan balik, evaluasi, dan tindak lanjut. Perencanaan mencakup program rencana pengawasan akademik yang tertulis dan di sampaikan kepada tenaga pendidik yang akan disupervisi berdasarkan teknis pelaksanaan supervisi dan menentukan waktu pelaksanaan supervisi oleh kepala sekolah SDN 26 Rompe, observasi dilakukan melalui pengamatan secara menyeluruh terhadap kegiatan pembelajaran yang di terapkan tenaga pendidik berdasarkan kesesuaian adaministrasi pembelajaran yang disusun, umpan balik dilakukan melalui pemberian informasi oleh kepala sekolah kepada tenaga pendidik berkaitan dengan analisis hasil pengamatan untuk mengetahui respon tenaga pendidik terhadap informasi yang disampaikan oleh kepala sekolah, evaluasi dilakukan dengan memberikan penilaian proses pengamatan untuk mempertimbangkan keputusan yang akan dikembangkan terhadap tenaga pendidik, tindak lanjut dilakukan dengan pemberian keputusan terhadap tenaga pendidik berdasarkan hasil evaluasi supervisi dan memberikan kebijakan terhadap tenaga pendidik untuk meningktkan kompetensi professional. implikasi dari penelitian ini adalah kepala sekolah dapat melakukan bimbingan secara menyeluruh terhadap tenaga pendidik berdasarkan tugasnya sebagai pemimpin dengan memberikan dorongan, arahan, dan motivasi kepada tenaga pendidik untuk menangkap berbagai peluang serta meghadapi segala perubahan tantangan pendidikan. Kepala sekolah memberikan akses bagi tenaga pendidik untuk meningkatkan kemampuan dengan mengikuti berbagai program dan pelatihan pengembangan kompetensi tenaga pendidik berdasarkan wadah yang disedikan oleh pemerintah, kelompok kerja tenaga pendidik, dan kelompok belajar sekolah. Kepala sekolah sebagai manajer yang mengatur seluruh aktivitas pendidikan dapat meningkatkan mutu pembelajaran dengan melakukan perencanaan, pengorganisasian, dan evaluasi terhadap situasi belajar dan dalam meningkatkan mutu pendidikan. kepala sekolah melakukan pemantauan terhadap tenaga pendidik dengan mendisiplinkan, memotivasi, mendorong guru untuk terus melakukan inovasi pembelajaran dan menjadi fasilitator pembelajaran sesama tenaga pendidik sebagai bentuk kolaborasi untuk menggerakkan sekolah, sehingga dapat membantu dalam mengembangkan tenaga pendidik untuk meningkatkan kompetensi profesionalnya.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.12 Kualifikasi dan Profesionalitas Guru
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 24 Apr 2025 03:12
Last Modified: 24 Apr 2025 03:12
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28610

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year