Peranan Zakat dalam Mengurangi Kemiskinan di Kabupaten Bone

Kamaruddin, Kamaruddin (2013) Peranan Zakat dalam Mengurangi Kemiskinan di Kabupaten Bone. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
Kamaruddin.pdf
Restricted to Penulis dengan Akun Terdaftar Saja

Download (2MB)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap Peranan Zakat pada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bone dalam mengurangi kemiskinan. Pokok masalah yang diajukan adalah bagaimana Peranan Zakat dalam mengurangi Kemiskinan di Kabupaten Bone. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan teologis normatif, pendekatan filosofis, pendekatan yuridis formal. Metode yang digunakan adalah observasi, wawancara, survei dan dokumentasi. Selanjutnya data yang diperoleh dianalisis dan ditampilkan secara deskriptif, sistematis, faktual dan akurat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bentuk Pengelolaan zakat pada BAZNAS Kabupaten Bone berdasarkan landasan teologis dan yuridis formal, terwujud pada adanya Peran serta Pemerintah Daerah, Penataan dan Penguatan Organisasi BAZNAS, memiliki tim work di bidang pengumpulan, pendistribusian, pengembangan dan pendayagunaan zakat, memiliki program kerja yang jelas, terukur dan bisa dilaksanakan, memiliki sistem, prosedur dan aturan yang jelas Peranan zakat melalui BAZNAS dalam mengurangi kemiskinan di Kabupaten Bone belum optimal dan menyentuh masyarakat miskin secara menyeluruh. Adapun faktor pendukung yaitu pengelolaan zakat berdasar aturan normatif dan yuridis serta peraturan pemerintah, mengaktifkan lembaga atau organisasi pengelola zakat, timbulnya kesadaran dari individu untuk mengeluarkan zakat, munculnya para intelektual muslim melalui jenjang akademis. Faktor penghambat adanya pergantian pengurus BAZNAS, kurangnya sosialisasi dan himbauan, lemahnya perda zakat, kurangnya pemahaman masyarakat terhadap urgensi zakat, masyarakat mengeluarkan zakat kepada kelompok tertentu. Adapun solusinya pengelolaan zakat ditangani oleh ahlinya secara amanah dan profesional, akuntabel dan transparansi, pelatihan untuk ‘amil, perbaikan dan sosialisasi secara terstruktur, mendirikan rumah zakat, pelayanan yang profesional dan proporsional, mengoptimalkan BAZCAM dan LAZ dengan sistem transparansi dan akuntabel, bekerjasama dan koordinasi dengan jajaranya. Implikasi dalam penelitian ini yaitu: Pertama, diharapkan agar lebih memprioritaskan fakir dan miskin daripada dana pembangunan mesjid apabila itu zakat fitrah, pengelolaan secara amanah dan profesional. Hal ini lebih efektif demi tercapainya keserasian dan tidak menimbulkan penyelewengan dana, mempermudah administrasi dan terjadi transparansi dana sehingga masyarakat tidak meragukan lembaga pengelola zakat yang didukung sumber daya manusia yang mamadai sehingga tidak mencampuradukkan antara jabatan, agama, dan politik. Kedua diharapkan kepada institusi, lembaga, instansi, dan organisasi yang mengelola zakat agar melakukan transparansi dalam mengelola dan menjadikan karya ini sebagai evaluasi demi mengurangi kemiskinan melalui dana zakat. Ketiga penulis mengharapkan kepada pemerintah melakukan revisi perda, mengaktifkan dana bergulir untuk melatih dan mendidik masyarakat miskin berusaha, jika pemerintah tidak efisien mengelola hendaklah masyarakat di Kecamatan atau desa mendirikan rumah zakat yang dipilih oleh masyarakat sesuai dengan orang kepercayaanya agar mudah dijangkau atau pemerintah mendirikan bank zakat yang digaji langsung oleh pemerintah sehingga zakat fitrah dan zakat harta benar-benar mengurangi kemiskinan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.1 Ibadah > 2X4.14 Zakat
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Ekonomi Syariah
Depositing User: A. Khaidir Akbar
Date Deposited: 12 Jul 2017 02:37
Last Modified: 12 Jul 2017 02:37
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2914

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year