Riduang, Abdurrahim (2013) Kekerasan dalam Rumah Tangga Sebagai Alasan Perceraian di Pengadilan Agama Klas I. B Watampone (Telaah UU RI No.23 Tahun 2004 Perspektif Hukum Islam). Magister (S2) thesis, Univeritas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Teks
Abdurrahim Riduan.pdf Restricted to Penulis dengan Akun Terdaftar Saja Download (2MB) |
Abstrak
Hasilnya menunjukkan bahwa kasus perceraian di Kantor Pengadilan Agama Klas I. B Watampone meningkat disertai unsur KDRT. UU RI No. 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan dalam Rumah Tangga perspektif hukum Islam mentolerir tindak kekerasan dalam rumah tangga yang dijadikan alasan perceraian bahkan hukumnya wajib jika membahayakan jiwa korban (istri atau suami). Apalagi Islam tidak membenarkan adanya tindak kekerasan. Karena tujuan utama perkawinan adalah untuk menciptakan keluarga yang sakinah, mawaddah dan rah}mah. Peranan UU RI No. 23 Tahun 2004 terhadap kasus perceraian di Pengadilan Agama Klas I. B Watampone, belum menampakkan pengaruh yang berarti. Hal ini dibuktikan masih kurangnya pengetahuan masyarakat (orang yang bercerai) mengenai undang-undang tersebut, dan perceraian yang terjadi masih cukup banyak. Padahal dengan lahirnya UU RI No. 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan dalam Rumah tangga diharapkan dapat menghapus atau meminimalisir tindak kekerasan dalam rumah tangga yang akhirnya bisa berdampak terhadap jumlah kasus perceraian
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2)) |
---|---|
Kata Kunci: | Kekerasan; Perceraian |
Subjek: | 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.3 Hukum Keluarga, Hukum Perkawinan, Hukum Pernikahan Menurut Islam, Munakahat > 2X4.33 Perceraian Menurut Islam |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Program Pascasarjana > Tesis > Dirasah Islamiyah > Syariah/Hukum Islam |
Depositing User: | Users 843 not found. |
Date Deposited: | 13 Jul 2017 04:18 |
Last Modified: | 13 Jul 2017 04:18 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2954 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year