Peranan Guru Terhadap Pemanfaatan Perpustakaan sebagai Sumber Belajar Siswa di SMA Negeri 7 Makassar

Saputra, Rizky Maulana (2024) Peranan Guru Terhadap Pemanfaatan Perpustakaan sebagai Sumber Belajar Siswa di SMA Negeri 7 Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
40400120048_RIZKY MAULANA SAPUTRA.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peranan seorang guru di SMA Negeri 7 Makassar sangat mempengaruhi peningkatan siswa dalam memanfaatkan perpustakaan. Guru SMA Negeri 7 Makassar sudah bisa menjadi pengajar, fasilitator, motivator, pengarah,pelatih dan penasehat bagi siswa, akan tetapi peranan tersebut belum terlalu maksimal dilakukan oleh guru, karena masih terdapat beberapa guru yang kurang aktif dalam memanfaatkan perpustakaan dan masing-masing guru juga masih memiliki kendala dalam menggunakan perpustakaan sebagai sumber belajar. Adapun faktor pendukung dalam hal pemanfaatan perpustakaan sebagai sumber belajar siswa di SMA Negeri 7 Makassar yaitu karena terdapat fasilitas seperti alat pendingin, monitor besar, sudah cukup membuat mereka nyaman untuk menggunakan perpustakaan dan juga memanfaatkan koleksi yang ada di tempat tersebut, sedangkan faktor penghambat siswa malas untuk memanfaatkan perpustakaan yaitu karena kurangnya minat baca siswa, motivasi mereka, tidak adanya penambahan koleksi dan ruangan sempit yang membatasi siswa dalam menggunakan perpustakaan sebagai tempat belajar

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 000 Kelas Umum > 000 Karya Umum > 027 Perpustakaan, Kearsipan, Pusat Informasi untuk Disiplin Ilmu secara Umum > 027.8 Perpustakaan Sekolah
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Satriani Satriani
Date Deposited: 24 Oct 2025 01:12
Last Modified: 24 Oct 2025 01:12
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/30215

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year