Upaya Perbankan Syariah Dalam Pencegahan Tindak Pidana Pencuciang Uang. (Studi Pada Bank Sulselbar Syariah Cabang Makassar).

Harbiah, Harbiah (2016) Upaya Perbankan Syariah Dalam Pencegahan Tindak Pidana Pencuciang Uang. (Studi Pada Bank Sulselbar Syariah Cabang Makassar). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
HJ.compressed.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

Masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana upaya PT Bank Sulselbar Syariah Cabang Makassar dalam mencegah terjadinya tindak pidana pencucian uang serta Bagaimana startegi PT Bank Sulselbar Syariah Cabang Makassar dalam mengantisipasi terjadinya tindak pidana pencucian uang yang sesuai dengan aspek hukum yang berlaku. Metode Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. pengumpulan data menggunakan interview, dokumentasi dan observasi. untuk menganalisis data, peneliti menggunakan metode deskriptif analisis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa salah satu upaya PT Bank Sulselbar Syariah untuk mencegah terjadinya tindak pidana pencucian uang adalah mendeteksi sejak dini, yaitu pada pada saat nasabah mau buka rekening dan sudah dilengkapi dengan berbagai formulir untuk mengetahui apa pekerjaan nasabah, berapa penghasilanya setiap bulannya dari situlah kita dapat mendeteksi dini apabila akan terjadi tindak pidana pencucian uang nantinya. Proses penanganan perkara tindak pidana pencucian uang secara umum tidak ada bedanya dengan penanganan perkara tindak pidana lainnya. hanya saja, dalam penanganan perkara tindak pidana pencucian uang melibatkan satu institusi yang relatif baru yaitu PPATK. Keterlibatan PPATK lebih pada pemberian informasi keuangan yang bersifat rahasia kepada penegak hukum terutama kepada penyidik tindak pidana pencucian uang, yaitu penyidik Polisi.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: Harbiah Harbiah
Date Deposited: 25 Jul 2017 02:22
Last Modified: 25 Jul 2017 02:22
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3152

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year