Gambaran Umum Penggunaan Alat Kontrasepsi Suntik di Puskesmas Plus Bara-Baraya Makassar

Rahmadani, Nur (2012) Gambaran Umum Penggunaan Alat Kontrasepsi Suntik di Puskesmas Plus Bara-Baraya Makassar. Laporan D3 thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Nur Rahmadani.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Keluarga berencana adalah suatu metode/cara yang digunakan oleh pasangan usia subur untuk menjarangkan kehamilan/kelahiran dengan menggunakan obat, secara alami, ataupun dengan alat dan operasi yang akan berdampak positif bagi ibu, bayi, ayah, ataupun keluarga itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran umum tentang penggunaan alat kontrasepsi suntik di Puskesmas Plus Bara-Baraya Makassar Tahun 2011. Metode penelitian ini mengguanakan metode pendekatan deskriptif dengan menggunakan data sekunder. Jumlah sampel 186 akseptor KB suntik dan data yang diambil adalah ibu yang menggunakan alat kontrasepsi suntikan yang tercatat di buku rekap medik di Puskesmas Plus Bara-Baraya Makassar Tahun 2011. Hasil penelitian menunjukkan penggunaan alat kontrasepsi suntik di Puskesmas Plus Bara-Baraya Tahun 2011. Jumlah akseptor KB suntikan berdasarkan umur 20-35 tahun sebanyak 142 orang (76.34%) sedangkan <20 dan >36 tahun sebanyak 44 orang (23.65%). Jumlah akseptor KB jenis suntikan berdasarkan paritas 1-3 sebanyak 153 orang (82.25%) sedangkan ≥4 sebanyak 33 orang (17.74%). Jumlah akseptor KB jenis suntikan berdasarkan tingkat pendidikan maksimal tamat SLTP sebanyak 94 orang (50,5% ) sedangkan tingkat pendidikan maksimal tamat SLTA sebanyak 92 orang (49,5%). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan Alat Kontrasepsi Suntik menurut umur lebih banyak yang menggunakan pada umur 20-35 tahun di bandingkan umur <20 dan >36, menurut paritas lebih banyak paritas 1-3 dibandingkan ≥4, sedangkan menurut tingkat pendidikan lebih banyak yang menggunakan pada pendidikan maksimal tamat SLTP di banding pendidikan maksimal tamat SLTA.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Laporan D3)
Kata Kunci: Alat kontrasepsi, Jenis suntik, Paritas, Pendidikan, Umur.
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 613 Ilmu Kesehatan Umum, Kesehatan Individu, Promosi Kesehatan, Higienis Umum > 613.9 Pembatasan Kelahiran dan Kesehatan Reproduksi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kebidanan
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 25 Jul 2017 03:16
Last Modified: 25 Jul 2017 03:17
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3155

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year