Rustam, Syahwal (2016) Kesejahteraan Wartawan untuk Peningkatan Profesionalisme dan Independensi pada AJI Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
Syahwal.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Pokok permasalahan dalam skripsi ini dikaji secara mendalam tentang Kesejahteraan Wartawan Untuk Peningkatan Profesioanlisme dan Independensi pada AJI Makassar, dimana pokok permasalahan tersebut diformulasikan melalui pertanyaan penelitian, yakni: 1. Bagaimana Konsep Profesionalisme Wartawan Menurut AJI Makassar? 2. Bagaimana standar upah layak yang diterapkan AJI Makassar terhadap wartawan di Makassar ? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana Konsep Profesionalisme Wartawan Menurut AJIMakassar. Selain itu dalam penelitian ini juga membahas mengenai standar upahlayak yang diterapkan AJI Makassar terhadap wartawan di Makassar. Penelitian dilakukan selama kurang lebih dua bulan, yaitu bulan Januarihingga Maret 2016.Dalam penelitian ini,penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif yang dianggap relevan danberkenaan dengan pembahasan skripsi ini.Adapaun metode pengumpulan data yang digunakan adalah kepustakaan dan penelitian lapangan yakni dengan melakukan observasi terlebih dahulu mengetahui gejala-gejala yang terjadi dilapangan serta dengan menggunakan teknik wawancara dimana penulis didalam mendapatkan data-data menggunakan buku pedoman UIN Alauddin Makassar untuk mengelolahdata dan memperoleh informasi berupa fakta yang terangkai dalam pertanyaan yang diajukan kepada informan untuk dijawab. Media massa sebagai sarana belajar untuk mengetahui berbagai informasidan peristiwa. Ia ibarat “jendela” untuk melihat apa yang terjadi di luarkehidupan. Media massa adalah refleksi fakta, terlepas dari rasa suka atau tidaksuka. Ia ibarat “cermin” peristiwa yang ada dan terjadi di masyarakat ataupundunia. Media massa sebagai filter yang menyeleksi berbagai informasi dan issuyang layak mendapat perhatian atau tidak. Media massa sebagai penunjuk arahberbagai ketidakpastian atau alternatif yang beragam. Media massa sebagai saranauntuk mensosialisasikan berbagai informasi atau ide kepada public untuk memperoleh tanggapan/umpan balik. Media massa sebagai interkulator, tidaksekedar tempat “lalu lalang” informasi, tetapi memungkinkan terjadinya komunikasi yang interaktif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya penekanan kemasing-masing anggota AJI untuk tetap menerapkan sikap professional dalam menjalankan kegiatan jurnalistik sedangankan independensi wartawan AJI dalam melaksanakan tugas tidak diwajibkan memihak baik dari sisi ekonomi, politik,dan kepentingan yang bersifat pribadi lainya. Kemudian Upah layak yangditerapkan AJI yaitu mengikuti standar UMP dan dapat memenuhi kebutuhan sentral wartawan dikarenakan hampir semua wartawan memiliki jam kerja yang melebihi jam kantor biasanya.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 000 Kelas Umum > 000 Karya Umum > 070 Jurnalisme, Surat Kabar > 070.4 Jurnalisme, Jurnalistik, Pers |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Jurnalistik |
Depositing User: | Syahwal Rustam |
Date Deposited: | 31 Jul 2017 07:43 |
Last Modified: | 31 Jul 2017 07:47 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3343 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year