Yusuf, Rezki Nurjiah (2012) Uji Aktivitas Antimikroba Alga Merah (Euchema cottonii) Asal Kab. Jeneponto Secara KLT-Bioautografi. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
REZKI NURJIAH YUSUF.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Telah dilakukan penelitian aktivitas antimikroba terhadap alga merah Euchema cottonii. Penelitian pendahuluan dilakukan dengan uji skrining menggunakan mikroba uji Pseudomonas aeruginosa, Staphylococcus aureus, Staphylococcus epidermidis, Salmonella typhi, Streptococcus mutans, Escherichia coli, dan Candida albicans. Pada ekstrak etanol, ekstrak larut heksan, dan ekstrak tidak larut heksan dari alga merah Euchema cottonii dengan kadar 1 mg/ml. hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa ekstrak larut heksan aktif memberikan hambatan pertumbuhan mikroba Escherichia coli, Pseudomonas aeruginosa dan Staphylococcus epidermidis. Untuk memperkirakan golongan senyawa pada ekstrak larut heksan yang memberikan aktivitas antimikroba dilakukan uji KLTBiautografi. Diperoleh hasil terbaik dari pemisahan secara KLT-Bioautografi menggunakan cairan pengelusi heksan : etil asetat (7 : 1). Hasil uji KLTBioautografi menunjukkan bahwa pada bercak dengan nilai Rf 0,27 memberikanaktivitas antimikroba terhadap Pseudomonas aeruginosa dan Staphylococcus epidermidis dan nilai Rf 0,74 memberikan aktivitas antimikroba terhadap Escherichia coli. Hasil identifikasi komponen kimia menunjukkan bahwa senyawa aktif memberikan hasil positif pada penampak bercak golongan Fenol pada Rf 0,27 serta golongan Flavanoid pada Rf 0,74.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 500 Ilmu-Ilmu Alam dan Matematika > 579 Mikroorganisme > 579.8 Ganggang |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Farmasi |
Depositing User: | A. Khaidir Akbar |
Date Deposited: | 04 Aug 2017 02:44 |
Last Modified: | 04 Aug 2017 02:44 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3453 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year