Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kemandirian Toileting pada Anak Umur 2-3 Tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Pangkajene Kabupaten Sidrap

Syarifuddin, Syamsunur (2010) Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kemandirian Toileting pada Anak Umur 2-3 Tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Pangkajene Kabupaten Sidrap. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
SYAMSUNUR SYARIFUDDIN.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Toilet training pada anak merupakan suatu usaha untuk melatih anak agar mampu mengontrol dalam melakukan buang air besar dan buang air kecil. Selain itu anak di harapkan mampu buang air besar dan buang air kecil di tempat yang di tentukan. Suksesnya toilet training tergantung pada kesiapan yang ada pada diri anak dan keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kemandirian toileting pada anak umur 2-3 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Pangkajene Kabupaten Sidrap. Metode penelitian ini adalah deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang mempunyai anak usia 2-3 Tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Pangkajene Kabupaten Sidrap Tahun 2010 dengan sampel 140 responden. Teknik pengambilan sample berdasarkan table krecji and morgan 1970. Instrumen yang digunakan adalah Quosioner. Metode penelitian yang digunakan adalah Analisis Deskriptif, setelah dianalisis dengan uji chi-square, Kesiapan Fisik dan psikologi anak diperoleh hasil p=0,437 > α = 0,05. ini berarti hipotesis ditolak artinya tidak ada pengaruh kesiapan fisik dan psikologi anak terhadap kemandirian toileting, Kesiapan orang tua dalam membimbing diperoleh hasil p=0,013 < α = 0,05, ini berarti hipotesis diterima artinya ada pengaruh kesiapan orang tua dalam membimbing anak dengan kemandirian toileting, Rutinitas orang tua dalam mengajar diperoleh hasil p= 0.001 < α= 0,05, ini berarti hipotesis diterima, artinya Rutinitas orang tua dalam mengajar anaknya berpengaruh terhadap kemanduirian toileting.Tersedianya sarana dalam keluarga diperoleh hasil p=0.001 < α= 0,05 artinya bahwa tersedianya sarana dalam keluarga berpengaruh terhadap kemandirian toileting.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 613 Ilmu Kesehatan Umum, Kesehatan Individu, Promosi Kesehatan, Higienis Umum > 613.4 Kebersihan Diri dan Individu
600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 649 Mengasuh anak; perawatan di rumah bagi orang sakit dan penderita cacat > 649.6 Pelatihan untuk Anak-anak
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 07 Aug 2017 05:18
Last Modified: 08 Aug 2017 07:04
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3510

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year