Gerakan Dakwah Bi al-Hal Yayasan Hadji Kalla (Studi Implementasi Corporate Social Responsibility pada Masyarakat)

Marza, Nurwahyuni (2017) Gerakan Dakwah Bi al-Hal Yayasan Hadji Kalla (Studi Implementasi Corporate Social Responsibility pada Masyarakat). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Nurwahyuni Marza.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Yayasan Hadji Kalla dalam mengimplementasikan CSR-nya memprioritaskan dasar agama yang merujuk kepada 3 firman Allah yaitu QS. at-Taubah/9: 103, QS. at-Taubah/9: 60, dan QS. Al‘Asr/103: 1-3. Selain itu Yayasan Hadji Kalla juga berpegang pada prinsip Jalan KALLA yang merupakan warisan nilai-nilai yang ditanamkan oleh Almarhum Hadji Kalla. Di mana dalam implementasi CSR Yayasan Hadji Kalla terkait dengan Teori Caroll yaitu pada economic responsibilities, ethical responsibilities, dan discretionary responsibilities. Dalam mengimplementasikan program CSR Yayasan Hadji Kalla membaginya ke dalam 4 divisi yaitu Islamic Care, Educare, Community Care and Development dan Agro and Green Care. Adapun kalkulasi anggaran dana CSR Yayasan Hadji Kalla meningkat setiap tahun yang berarti setiap tahunnya mereka semakin membentangkan sayap-sayap dakwah bi al-hal ke seluruh cakupan wilayah Sulawesi Selatan hingga ke luar provinsi. Dan pemerintah setempat dapat menjadi peluang sekaligus tantangan bagi Yayasan Hadji Kalla.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Dakwah Bi al-Hal; Yayasan Hadji Kalla; Corporate Social Responsibility , CSR
Subjek: 200 Agama > 297 Islam > 297.7 Perkembangan Islam > 297.74 Da'wah/Dakwah Islam, Penyebaran Islam
200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.2 Dakwah Islam, Penyebaran Islam
600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 654.408 Manajemen Pertanggungjawaban Sosial
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: A. Khaidir Akbar
Date Deposited: 23 Oct 2017 03:11
Last Modified: 24 Oct 2017 02:32
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/5748

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year