Hadis-Hadis Ta'arud : tentang Wajib dan Tidak Wajibnya Mandi Janabah Karena Sanggama Tanpa Mengeluarkan Sperma (Suatu Analisis Kritik dengan Pendekatan Holistik)

Tangngareng, Tasmin (2017) Hadis-Hadis Ta'arud : tentang Wajib dan Tidak Wajibnya Mandi Janabah Karena Sanggama Tanpa Mengeluarkan Sperma (Suatu Analisis Kritik dengan Pendekatan Holistik). Sulesana : Jurnal Wawasan Keislaman, 11 (1). pp. 79-105. ISSN 1978-3760

Full text not available from this repository.
URL Resmi: http://journal.uin-alauddin.ac.id/index.php/sls/ar...

Abstrak

Tulisan ini mengkaji hadis-hadis kontroversial tentang wajib dan tidak wajibnya mandi janabah karena sanggama tanpa mengeluarkan sperma. Mukhtalaf al-hadis adalah hadis sahih atau hadis hasan yang secara lahiriah tampak saling bertentangan dengan hadis sahih atau hadis hasan lainnya. Namun, makna yang sebenarnya atau maksud yang dituju oleh hadis-hadis tersebut tidaklah bertentangan karena satu dengan lainnya pada hakekatnya dapat dikompromikan atau dicari penyelesaiannya baik dalam bentuk al-Jam`u, nasakh ataupun tarjih. Hadis yang pertama menyatakan bahwa mandi janabah menjadi wajib bila kegiatan jima` atau sanggama berhasil memancarkan sperma, sedang bila tidak sampai memancarkan sperma, maka mandi janabah tidak wajib. Kata الماء pertama bermakna air biasa, dan yang kedua adalah sperma. Selanjutnya hadis kedua menyatakan bahwa mandi janabah adalah wajib bagi setiap orang yang melakukan kegiatan jima` atau sanggama, baik kegiatan itu berhasil memancarkan sperma maupun tidak. Kata شعب adalah bentuk jamak dari شعبة yang berarti bagian anggota badan. Oleh karenaya secara tekstual petunjuk hadis tersebut tampak bertentangan. Menurut penelitian ulama hadis, petunjuk kedua hadis tersebut tidak bertentangan (mukhtalif), sebab hadis yang pertama terjadi pada masa awal Islam, kemudian datang petunjuk hadis yang kedua yang petunjuknya (isinya) menghapus (al-nasikh) hukum hadis yang pertama Dalam menanggapi kedua hadis tersebut, para ulama terbagi dua kelompok ada yang berpegang pada nash yang mansukh dan tidak mewajibkan mandi kalau tidak sampai mengeluarkan sperma. Kelompok kedua jumhur ulama yang berpegang kepada nash yang nasikh, yang mewajibkan mandi, sebab melakukan jima`walaupun tanpa mengeluarkan sperma. Dari kedua pendapat tersebut, penulis sependapat dengan pendapat yang kedua dengan statemen bahwa pernyataan yang menyatakan tidak wajib mandi hanya berdasarkan mafhum. Sedangkan hadis yang mewajibkan mandi adalah manthuq. Jadi, selama masih ada lafaz manthuq lafaz mafhum tidak digunakan sebab lafaz manthuq lebih kuat dari lafaz mafhum. Dengan demikian ayat tersebut diatas menguatkan manthuq (matan hadis tersebut) dan pada ayat tersebut tidak dikemukakan apakah junub mengeluarkan sperma atau tidak, keduanya wajib mandi.

Tipe Item: Artikel
Kata Kunci: Hadis; Ta`arud; Mandi Janabah; Sperma; Kritik; Pendekatan; Holistik
Subjek: 200 Agama > 297 Islam > 297.3 Ibadah > 297.38 Ritual Agama Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Tafsir Hadits
Depositing User: Dr. Tasmin Tangngareng
Date Deposited: 25 Oct 2017 07:15
Last Modified: 25 Oct 2017 07:22
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/5922

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year