Efektivitas Pengawasan Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar terhadap Oknum Kepolisian ditinjau dari Hukum Pidana Islam (Studi Kasus Kota Makassar Tahun 2015-2017)

Riswan, Riswan (2017) Efektivitas Pengawasan Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar terhadap Oknum Kepolisian ditinjau dari Hukum Pidana Islam (Studi Kasus Kota Makassar Tahun 2015-2017). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
SKRIPSI RISWAN.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1). Berdasarkan data laporan masuk pada tahun 2015 jumlah pungli yang dilakukan oleh kepolisian sebanyak 856 laporan masuk atau sebanyak 11.75 %. Sedangkan di tahun 2016 sebanyak 9.043 laporan serta di tahun 2017 sebanyak 20.713 total aduan. Hal ini menunjukkan terjadi peningkatan laporan dari tahun ke tahun, sehingga pengawasan dan fungsi Satgas belum bisa dikatakan efektif dalam mencegah dan memberantas pungli di Kota Makassar. Faktor penyebab seseorang melakukan pungli ada dua yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal berkaitan dengan pelaku pungli sebagai pemegang amanat berupa jabatan dan wewenang yang diembannya. Sedangkan faktor eksternal berupa sistem pemerintahan dan pengawasan yang tidak seimbang sehingga bisa membuka peluang terjadinya pungli. 2) Pungli ditinjau dari hukum pidana Islam terjadi karena individu kepolisian itu sendiri belum mengetahui secara jelas hukum pungli dalam pidana Islam. Selain itu, pengetahuan dan referensi terkait pungli dalam hukum pidana Islam masih tergolong minim. Sehingga dapat disimpulkan dari hasil penelitian ini, permasalahan pengawasan satgas saber pungli di Polrestabes Makassar belum efektif.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.5 Hukum Pidana Islam, Jinayat
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Tata Negara
Depositing User: Satriani Satriani
Date Deposited: 30 Jan 2018 03:35
Last Modified: 30 Jan 2018 03:35
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/7769

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year