Sahrir, Ida Astanti (2018) Analisis Kesulitan Belajar Peserta Didik dalam Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Sinjai. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
Analisis Kesulitan Belajar Peserta Didik dalam Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri Sinjai.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstrak
Berdasarkan hasil penelitian kesulitan pada materi berkaitan ayat-ayat alQuran atau baca tulis al-Quran, dan kesulitan belajar peserta didik adalah kesulitan memahami materi atau pokok bahasan Sejarah Islam. Faktor penyebab kesulitan belajar peserta didik berupa faktor internal minat dan motivasi belajar peserta didik,faktor eksternal berupa sarana dan prasarana belajar kurang mendukung, metode dan media pembelajaran guru kurang sesuai dengan karakteristik peserta didik, keluarga peserta didik kurang memberi motivasi belajar pada anak, serta tekhnologi yang membuat peserta didik malas belajar. Upaya mengatasi kesulitan belajar peserta didik terbagi menjadi dua, yaitu upaya dari pihak peserta didik sendiri (internal). Dalam usahanya menanggulangi kesulitan belajar yang dialaminya, peserta didik berusaha bertanya kepada teman yang lebih pintar, pengadaan sarana dan prasarana, menumbuhkan minat baca peserta didik melalui literasi, memaksimalkan komunikasi sekolah dengan orang tua peserta didik, diadakan pertemuan guru-guru tentang permasalahan yang dialami oleh guru dan peserta didik serta solusi pemecahannya, mencari akar permasalahan kemudian mencari solusi yang tepat, mencoba bekerja sama dengan guru mata pelajaran untuk memberikan perlakuan khusus pada anak tersebut, orentasi, informasi, penempatan penyaluran peserta didik, kunjungan rumah, pelimpahan kasus memberinya motivasi melalui pemberian, guru wali kelas melalui program guru Pendidikan Agama Islam yang memberikan motivasi dan wali kelas agar menambah keterampilan dalam membaca al-Quran serta petunjuk agar lebih mudah dalam belajar.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Users 7 not found. |
Date Deposited: | 31 Jul 2018 03:21 |
Last Modified: | 31 Jul 2018 03:21 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/11714 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year