Mesjid Al-Mujahidin (Suatu Kajian Sejarah dan Fungsinya dalam Penyebaran Islam di Kerajaan Lamatti Abad XVII)

Sumarni, Sumarni (2018) Mesjid Al-Mujahidin (Suatu Kajian Sejarah dan Fungsinya dalam Penyebaran Islam di Kerajaan Lamatti Abad XVII). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
SUMARNI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah pertama, untuk mengetahui bagaimana sejarah berdirinya Masjid Al-Mujahidin, untuk mengetahui bagaimana fungsi Mesjid AlMujahidin dalam penyebaran Islam di Kerajaan Lamatti, untuk mengetahui bagaimana pengaruh Masjid Al-Mujahidin kehidupan masyarakat di Kerajaan Lamatti.. penelitian ini mengunakan metode penelitian kepustakaan (library research) dan penelitian lapangan (filed research) sehingga penulis dapat mengungkap fakta sejarah yang terjadi pada abad XVII terkhusus pada sejarah berdirinya Masjid Lamatti, fungsi, serta pengaruhnya terhadap masyarakat kerajaan. Penelitian ini juga mengunakan beberapa pendekatan untuk lebih memperdalam analisa data yang didapat diantaranya historis, sosiologi, dan pendekatan agama. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa sejarah berdirinya Masjid AlMujahidin didirikan pada tahun 1613 M diprakarsai oleh Raja Watesuro Ina Muttamangngi Sadda Tana raja ke VIII. Fungsi Masjid Al-Mujahidin di masa lalu tidak hanya sebagai tempat untuk beribadah semata namun juga sebagai tempat menimbah ilmu pengetahuan tentang Islam. Pengaruh Masjid Al-Mujahidin bagi kehidupan masyarakat di Kerajaan Lamatti, yakni untuk membangun ukhuwah islamiyah, menjadikan masyarakat pada saat itu menjadi lebih baik yang dulunya berkepribadian buruk menjadi berkepribadian yang lebih taat lagi terhadap petunjuk dari agama Islam. Adapun saran dari penulis kepada jurusan Sejarah dan Kebudayaan Islam agar penelitian ini dapat di gunakan sebagai bahan kajian dan diskusi akademik, trkhusus mahasiswa jurusan Sejarah dan Kebudayaan Islam agar menjadikan sebagai salah satu bahan referensi untuk mengetahui fungsi Masjid al-Mujahidin dalam penyebaran Islam di Kerajaan Lamatti, dan kepada masyarakat sebagai wadah untuk menemukan informasi tentang sejarah berdirinya masjid ini.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X9 Sejarah Islam dan Biografi > 2X9.6 Sejarah Islam di Berbagai Negeri Setelah Tahun 1800 > 2X9.6598 Sejarah Islam di Indonesia
200 Agama > 2X9 Sejarah Islam dan Biografi > 2X9.6 Sejarah Islam di Berbagai Negeri Setelah Tahun 1800 > 2X9.6598 Sejarah Islam di Indonesia > 2X9.659847 Sejarah Islam Sulawesi Selatan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah Kebudayaan Islam
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 15 Mar 2019 04:10
Last Modified: 15 Apr 2020 22:10
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/13450

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year