Analisis Yuridis Putusnya Perkawinan Karena Suami Mengabaikan Tanggungjawabnya terhadap Istri (Studi Putusan 379/Pdt.G/2022/PA.Mks)

Idris, Muhammad Asryaf Nursal (2024) Analisis Yuridis Putusnya Perkawinan Karena Suami Mengabaikan Tanggungjawabnya terhadap Istri (Studi Putusan 379/Pdt.G/2022/PA.Mks). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
10100120011_MUHAMMAD ASYRAF NURSAL IDRIS_compressed.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Analisis Yuridis dari putusan Nomor 379/Pdt.G/2022/PA.Mks. Bahwa telah dilakukan sesuai prosedur hukum yang berlaku baik dari Undang - Undang No 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan serta KHI yang berlaku. Pertimbangan Majelis Hakim dalam putusan 379/Pdt.G/2022/PA.Mks, oleh karena tergugat tidak hadir sebanyak 2 kali maka dilanjutkan ke sidang pembuktian. Terdapat fakta hukum dari dua orang saksi penggugat bahwa tergugat memiliki penghasilan Rp 15.000.000,- perbulannya, pertimbangan mengenai hak hadhanah diberikan kepada Ibu karena anak masih belum mumayyiz, majelis berdasarkan fakta hukum memutuskan biaya perawatan anak kepada tergugat sebanyak Rp 5.000.000,- perbulan ditambah 10% tiap tahun serta pemenuhan nafkah lampau sebesar Rp 35.000.000,- karena 7 bulan tidak memenuhi tanggungjawabnya kepada Istri. Sesuai pasal 149 R.Bg diputus verstek. Akibat putusnya perkawinan tergugat harus menyerahkan anak yang dikuasainya kepada penggugat, tergugat wajib membayar biaya pemeliharaan anak, kewajiban membayar nafkah madhiyah dan ada dampak psikis kepada anak.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Perkawinan; Istri; Suami
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 306 Kebudayaan & Pranata > 306.81 Pernikahan, Perkawinan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Acara Peradilan dan Kekeluargaan
Depositing User: Haruddin .
Date Deposited: 06 Mar 2024 06:20
Last Modified: 06 Mar 2024 06:49
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/26309

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Loading...