Dampak Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro Tangka di Desa Bonto Salama Kecamatan Sinjai Barat Kabupaten Sinjai

Zulfahmi, Zulfahmi (2021) Dampak Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro Tangka di Desa Bonto Salama Kecamatan Sinjai Barat Kabupaten Sinjai. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
Zulfahmi_30400115065.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Proses Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro tangka dikerjakan PT Brantas Abipraya merupakan perusahaan milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang kontruksi terutama bendungan dan kontruksi air lainnya. Proses pembangunan sesuai prosedural dengan memulai survei lapangan, melengkapi kelengkapan adminitrasi, serta sosialisasi kemasyarakat setempat sebelum pengerjaan. Pandangan masyarakat dengan adanya pembangunan ini cukup merespon baik dengan pertimbangan listrik sudah menjadi kebutuhan pokok semua kalangan masyarakat di era modernisasi dan globalisasi.Namun, sebagian kalangan masyarakat berpandangan mengenai dampak lingkungan kedepannya karena wilayah pembangunannya sangat terjal dan sewaktu-waktu berpotensi tanah longsor serta harapannya tetap berpedoman mengenai Peraturan perundangundangan yang berlaku terkait Analisis Dampak Lingkungan, dan 2) Dampak sosial positif sebagai penambah kapasitas daya listrik, memiliki jalanan ke lokasi sekaligus menjadi jalan tani bagi masyarakat setempat, dan penambah pendapatan ekonomi masyarakat yang bekerja serta dampak sosial negatif mengakibatkan pendangkalan sungai, berpotensi tanah longsor, dan mengalami keretakan rumah warga akibat getaran pengeboman bukit. Implikasi penelitian ini adalah 1) Diharapakan Pihak perusahaan, pemerintah, dan masyarakat dapat bersinergi dalam pembangunan sumber daya alam maupun sumber daya manusia untuk pembangunan infrakstruktur dengan lebih mempertimbangkan aspek dampaknya dengan menggunakan Analisis dampak Lingkungan (AMDAL) dan 2) Pembangunan ini dapat bermanfaat untuk kebutuhan masyarakat di tengah tuntutan zaman, khusus kebutuhan listrik.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 330 Ekonomi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Sosiologi Agama
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 25 Jul 2024 07:00
Last Modified: 25 Jul 2024 07:00
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27484

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year