Qifli, Qifli (2024) Kepercayaan Terhadap “Kehadiran” Nabi Muhammad SAW. dalam Tradisi Masyarakat Desa Pambusuang Kecamatan Balanipa Kabupaten Polewali Mandar dan Relevansinya dengan Makna QS al-Anfāl/8: 33. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
![]() |
Teks
80600221031_QIFLI.pdf Download (1MB) |
Abstrak
Hasil penelitian, pertama ulama berbeda pendapat mengenai kata wa anta fīhim dalam QS al-Anfāl/8: 33 ada yang mengatakan, pada zaman Nabi Muhammad saw. terdapat dua hal yang dapat membatalkan turunnya azab kepada umat manusia, yaitu kehadiran beliau dan kalimat istigfar, dan ketika Nabi Muhammad saw. wafat maka hanya tersisa istigfar saja. Sementara pendapat lain mengatakan, beliau memang wafat secara lahiriah namun secara batin beliau masih hidup dengan cara memperbanyak membaca salawat dan menjalankan sunnah-sunnah beliau. Sehingga kata wa anta fīhim bisa berarti hadir secara jasad dan secara batin. Kedua, masyarakat Pambusuang meyakini bahwa Nabi Muhammad saw. ialah manusia yang agung dan menjadi rahmat bagi seluruh alam. Sehingga pelibatan Nabi Muhammad saw. dalam setiap tradisi-tradisi di Pambusuang diyakini dapat menjadi alasan turunnya rahmat Allah swt. dan menjadi benteng dari segala macam musibah atau sebagai tawasul kepada Allah swt. Implikasi penelitian, bahwa hasil penelitian ini sangat penting untuk dipelihara, dihayati, dipahami dan kemudian dipraktekkan dalam bermasyarakat. Sebab dalam tradisi-tradisi yang melibatkan keagungan Nabi Muhammad saw. terdapat banyak manfaat, diantaranya ialah senantiasa menjadikan kita menyebut-nyebut nama beliau ketika mempraktekkan tradisi-tradisi itu. Di sisi lain, kita dan generasi selanjutnya akan tertanam sejak dini rasa kepercayaan, rasa cinta kepada Nabi Muhammad saw. sebagai salah satu syarat diterimanya doa seorang hamba kepada Allah swt.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2)) |
---|---|
Subjek: | 200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam > 2X6.9 Adat Istiadat dalam Islam 300 Ilmu Sosial > 392 Adat Istiadat Setempat |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Program Pascasarjana > Tesis > Ilmu al-Qur'an dan Tafsir |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 24 Apr 2025 02:18 |
Last Modified: | 24 Apr 2025 02:18 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28682 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year