Peranan Lembaga Keuangan Mikro Syariah Terhadap Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (studi kasus pada Baitul Maal Wat Tamwil Al Amin Makassar)

Muslimin, Supriani (2015) Peranan Lembaga Keuangan Mikro Syariah Terhadap Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (studi kasus pada Baitul Maal Wat Tamwil Al Amin Makassar). Undergraduate (S1) thesis, UIN Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Supriadi Muslimin.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstrak

Pokok masalah penelitian ini adalah bagaimana peranan lembaga keuangan mikro syariah terhadap pemberdayaan usaha mikro kecil menengah (pada BMT Al Amin Makassar), kemudian Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan lembaga keuangan mikro syari’ah terhadap pemberdayaan usaha mikro kecil menengah (studi kasus pada BMT Al Amin kota makassar). Peneliti mengambil objek penelitian pada baitul maal wat tamwil (BMT) AlAmin Makassar. Jenis penelitian ini yaitu analisis kualitatif pendekatan fenomologi dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan realitas pada objek penelitian sesuai dengan fakta di lapangan. Data penelitian ini diperoleh dari data primer berupa kata-kata dan sikap, data sekunder berupa literatur-literatur yang relevan serta mendukung pembahasan penelitian, dokumentasi. Teknik pengumpulan data berupa observasi, dokumentasi, wawancara (Interview) langsung dengan pihakpihak terkait. Lalu teknik pengolahan dan analisis data dilakukan dengan melalui empat tahapan, yaitu: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa BMT memiliki potensi dan peranan yang sangat besar dalam upaya mendukung pemberdayaan UMKM yang memberikan pembiayaan jasa layanan kepada masyarakat, setidaknya hal ini dapat dilihat dalam praktek pemberdayaan UMKM yang dilakukan oleh BMT Al Amin Makassar yang memberikan pembiayaan jasa layanan kepada masyarakat melalui pembiayaan mudhorobah dengan nisbah sistem bagi hasil sesuai kesepakatan antara kedua belah pihak yang beraqad. Perkembangan ini dapat dilihat dari plafon laporan pembiayaan UMKM yang mengalami peningkatan sangat baik dari tahun ke tahun, dan diprioritaskan untuk sektor layanan jasa perdangan, Perindustrian, perikanan serta pertanian. Sehingga dengan adanya pemberdayaan UMKM yang disalurkan oleh BMT sangat membantu bagi nasabah, terutama terbantu dalam pengembangan usahanya.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 332 Ekonomi Keuangan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: Ika Mayang Sari
Date Deposited: 06 Dec 2018 02:09
Last Modified: 06 Dec 2018 02:09
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/9827

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year